Pemilu 2024, PDI-P Gorut Optimis Pertahankan 6 Kursi

Publishare.id- Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Gorontalo Utara (Gorut), Deisy Sandra Datau mengatakan, pada kontestasi pemilihan umum tahun 2024, pihaknya tetap optimis bisa mempertahankan 6 kursi dan akan tetap menjadi pimpinan DPRD Gorontalo Utara.

“Kita targetnya tidak muluk-muluk, kami tetap optimis bisa mempertahankan 6 kursi seperti komposisi yang ada sekarang,” kata Deisy Datau, Rabu (10/1/2024) usai menghadiri zoom meeting perayaan HUT PDI-P yang ke-51.

Deisy juga menambahkan, sesuai instruksi ketua DPP PDI-P, seluruh kader yang ada di daerah wajib untuk turun langsung hingga ke akar rumput untuk memenangkan Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden Mahfud MD pada tanggal 14 Februari mendatang.

” Instruksi dari ibu Megawati sangat jelas, beliau meminta kepada seluruh kader PDI-P untuk bisa turun langsung sampai ke akar rumput untuk berjuang kembali memenangkan PDI-P pada pemilu 2024,” tambah Deisy.

Deisy juga berharap, pada tanggal 14 Februari mendatang, masyarakat bisa datang ke TPS dan menyalurkan hak pilihnya.

“Semoga tahun 2024 ini, antusias masyarakat untuk mensukseskan pemilu sesuai dengan harapan kita semua,” tandasnya.(*)

Komentar