Publishare.id- Sekretaris Daerah (Sekda) Gorontalo Utara (Gorut) memimpin rapat persiapan pelaksanaanKema Bakti Manunggal Forkopimda TNI dan
Milenial dalam rangka memperingati HUT TNI Ke-78 Tahun 2023, yang rencananya akan digelar pada hari sabtu (7/10/2023).
Suleman lakoro saat diwawancarai mengatakan, tujuan pelaksanaan Kema Bakti Forkopimda itu bertujuan untuk mensosialisasikan objek wisata paralayang yang ada di Bukit Dunu Ceria.
“Kita ingin bukit dunu ceria itu lebih dikenal banyak orang, biar kunjungan wisatawan disana bisa terus meningkat,” kata Suleman Lakoro, Rabu (4/10/2023).
Sekda juga berharap, pada momentumperingatan HUT TNI Ke-78 ini, kunjungan wisatawan ke bukit dunu ceria bisa meningkat.
“Insyaallah semuanya bisa berjalan dengan maksimal,” pungkasnya.(Adv/Ps02)