Publishare.id- Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada serentak 27 November, Komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo, melakukan kunjungan kerja di Polsek Kecamatan Kabila, Sabtu (16/11/2024).
Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo, Fadli Poha, saat diwawancarai mengatakan, tujuan tujuan komisi 1 melakukan kunjungan kerja di Polsek Kecamatan Kabila ini, guna memastikan keamanan dan ketertiban jelang Pilkada serentak yanh jatuh pada hari Rabu 27 November.
“Kita di Komisi 1 ingin memastikan keamanan dan ketertiban jelang hari pencoblosan,” kata Fadli Poha.
Fadli juga menjelaskan, sesuai hasil monitoring di lapangan, keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Kabila terpantau aman, tertib dan terkendali.
“Alhamdulillah apa yang di sampaikan oleh pak Kapolsek bahwa kamtibmas yang berada di kecamatan Kabila terkendali”, ungkap Fadli.
Fadli juga berharap, dua pekan menjelang Pilkada serentak, seluruh personil yang ada, diminta untuk selalu rutin melakukan pengecekan di desa-desa yang berpotensi rawan konflik.
“Saya tadi juga minta, agar personil yang ada untuk rutin berpatroli, apalagi di desa-desa yang rawan terjadi konflik,” tutup Fadli.(Adv/Ps05/Rendi)