Bappeda Gorut Gelar Kick Off Meeting Perencanaan RKPD Tahun 2025

Publishare.id- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Gorontalo Utara menggelar Kick Off Meeting Perencanaan RKPD Tahun 2025 yang digelar di Aula Kantor Bappeda Gorut, Kamis (28/12/2023).

Dalam kegiatan tersebut turut Hadir Sekretaris Daerah yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Pertanian, Kepala Bappeda Helmi Potutu dan para undangan lainya.

Kepala Bappeda Gorut Helmi Potutu dalam sambutannya mengatakan, Kick Off Meeting Perencanaan RKPD Tahun 2025 ini bertujuan untuk membahas, Perencanaan tahun 2025.

“Ini sudah harus di persiapkan dari sekarang berdasarkan Permendagri 86 tahun 2017 Imendagri nomor 52 tahun 2022 dan juga Peraturan Bupati nomor 2 tahun 2023,” kata Helmi Potutu.

Helmi juga menambahkan, dalam kegiatan Kick off itu juga pihaknya juga akan menyampaikan draft, tema prioritas pembangunan 2025.

“Makanya kita mengundang opd dan seluruh pemegang program, ini akan jadi juga sebagai dasar pelaksanaan Musrenbang Desa dan Kecamatan,” terangnya.

Forum ini juga lanjut Helmi juga nantinya akan menyepakati terkait dengan draft tema pembangunan sekaligus isu-isu pembangunan 2025 terkait dengan isu stunting, kemiskinan ektrem dan inflasi.

“Isu-isu nasional akan kita bahas juga secara bersama, dan itu juga akan kita sepakati bersama,” tandasnya.(*)

Komentar