1048 Warga Atinggola Terima Bantuan Pangan Nasional 

Publishare.id- Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Thariq Modanggu secara resmi menyerahkan bantuan pangan nasional kepada 1048 warga Kecamatan Atinggola.

Bupati Thariq Modanggu dalam sambutannya mengatakan, bahwa bantuan pangan nasional merupakan wujud kepedulian pemerintah pusat kepada masyarakat dalam ranga memenuhi kebutuhan nutrisi masyarakat.

“(tugas) kami sebagai pemerintah adalah memberikan perlindungan kepada masyarakat. Tidak cukup sampai disitu tetapi juga dari aspek ketahanan pangan,” kata Thariq Modanggu, Rabu (14/6/2023).

Bupati juga berharap, bantuan yang telah diserahkan ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan digunakan sesuai dengan peruntukannya,” tandasnya. (Adv/Ps02)

Komentar