Publishare.id- Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Gorontalo, Iwan Koli mengatakan, pasangan Calon Bupati Roni Imran dan Calon Wakil Bupati Ramdhan Mapaliey merupakan pasangan Calon yang direkomendasikan langsung oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto.
“Tidak gampang menjadi Calon Bupati dari partai Gerindra bapak ibu, karena mekanisme yang ada di internal Partai Gerindra sangatlah ketat,” kata Iwan Koli, saat melakukan orasi kampanye di Lapangan Desa Tolongio, Kecamatan Anggrek, Jum’at (11/10/2024).
Iwan juga menjelaskan, alasan partai Gerindra memilih mendukung Paslon Roni Imran dan Ramdhan Mapaliey karena visi misi yang jelas untuk kesejahteraan masyarakat Gorontalo Utara (Gorut).
“Visi dan misi pak Roni Imran sangat jelas, dan tidak ada alasan bagi kami tidak mendukung Paket Romantis,” jelas Iwan.
Iwan juga berharap, kepada seluruh warga masyarakat kecamatan Anggrek, untuk bisa bersatu memenangkan Paket Romantis pada tanggal 27 November mendatang.
“Kalau ingin kase bae Gorut, solusinya pilih Nomor 1,” tegas Iwan.