PUBLISHARE.ID – Plh. Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahua, meminta anggota PPS, segera mengusulkan sekretariat PPS.
Hal itu sebagaimana disampaikan, Windarto, dalam Bimtek PPS se Kabupaten Gorontalo yang berlangsung di Dinal Grand Hall Limboto, Kamis (30/5/2024).
Windarto, mengatakan ada beberapa tugas yang akan mengawali kinerja anggota PPS, salah satunya adalah pengusulan sekretariat PPS dan Pembentukan Pantarlih.
Olehnya, Windarto, meminta agar anggota PPS di masing-masing Desa dan kelurahan se Kabupaten Gorontalo, segera mengusulkan sekretariat PPS.
“Beberapa tugas mengawali kinerja PPS, mulai dari pengusulan sekretariat PPS dan pembentukan Pantarlih,” kata Windarto.
Windarto, berharap seluruh anggota PPS dapat melaksanakan tugas-tugas yang diamanatkan berdasarkan mekanisme yang berlaku.
“Semoga PPS dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai mekanisme,” imbuhnya. (***).