Publishare.id- Demi maksimalnya sosialisasi tahapan pelaksanaan Pilkada serentak tingkat Kabupaten Pohuwato, KPU Pohuwato memberikan bimbingan teknis kepada 40 orang relawan demokrasi, pada hari Selasa (24/9/2024).
Dalam Bimtek tersebut turut hadir Ketua KPU Firman Ikhwan, Anggota KPU Iskandar Ibrahim, Iwan Dolongseda, Usman Dunda, dan Dian Pakaya.
Firman Pakaya dalam sambutannya mengatakan, tujuan dibentuknya relawan demokrasi ini, untuk memaksimalkan sosialisasi informasi tentang Pemilu kepada masyarakat.
“Pemilu ini sarana kedaulatan rakyat, setiap rakyat wajib menentukkan masa depan daerah melalui pemilu,” kata Firman.
Firman juga menjelaskan, berdasarkan hasil pertemuan dengan KPU Provinsi Gorontlao, KPU Pohuwato merupakan penyelenggara pertama yang melaksanakan bimtek untuk relawan demokrasi.
“KPU Pohuwato adalah yang pertama membuat agenda terkait relasi dari Enam kabupaten dan kota se Provinsi Gorontalo,” ungkapnya.
Sementara itu, Iskandar Ibrahim anggota KPU Pohuwato divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, mengatakan Relasi merupakan partner KPU untuk menyebarkan luaskan informasi terkait penyelenggaraan Pilkada serentak 2024.
“Bimtek ini dilaksanakan kurang lebih dua hari, dengan memberikan pengetahuan, pemahaman, edukasi kepada segmen pemilih,” ujar Iskandar.(Adv/Ps04)