Kpu Kabgor Gelar Rapat Kampanye Terbuka Paslon

Publishare.id- Menjelang pelaksanaan Pilkada serentak, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar rapat umum terbuka Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati untuk Pilkada tahun 2024.

Plt.Ketua Kpu Kabgor Windarto Bahua saat diwawancarai mengatakan, kegiatan rapat tersebut digelar untuk merumuskan secara matang pelaksanaan kampanye bagi setiap pasangan calon.

“Kita ingin memastikan jadwal kampanye para pasangan calon sesuai dengan jadwal,” kata Windarto, Selasa (15/10/2024).

Selain menyusun jadwal pelaksanaan kampanye, pihaknya juga turut mengatur arus lalu lintas selama pelaksanaan kampanye.

“Jadi mulai dari datang sampai pulang dari kampanye kita sudah atur, ini kita lakukan agar kampanye bisa berjalan aman dan nyaman,” terangnya.

Komentar