Jelang Idul Fitri, Polres Buol Gelar Operasi Ketupat Tinombala

Publishare.id– Jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Pihak Polres Buol menggelar pelaksanan Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Tinombala, di Halaman Kantor Polres BUol.

Gelar Apel Pasukan tersebut dipimpin langsung Kapolres Buol AKBP Dien Hendro Widodo serta dihadiri unsur Forkopimda Buol dan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Buol.

Kapolres Bul dalam sambutannya mengatakan, Operasi Ketupat Tinombala ini bertujuan untuk mengamankan wilayah Buol jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

“OPS Ketupat Tinombala ini akan kami gelar dari tanggal 28 April sampai 9 Mei 2022,” kata Kapolres, Jum’at (22/4/2022).

Sementara itu, Bupati Buol Amirudin Rauf saat diwawancarai mengucapkan terimakasih kepada pihak Polres Buol yang menggelar OPS Ketupat Tinombala jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri.

“Atas nama pemerintah daerah dan juga masyarakat Buol saya ucapkan terimakasih, semoga jelang hari besar islam ini, keamanan wilayah bisa tetap terus terjaga,” tandas Bupati. (Adv/PS/Santo)

Komentar