Publishare.id- Anggota Badan Anggaran DPRD Kabupaten Gorontalo Utara, Gustam Ismail meminta Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Gorut memberikan perhatian khusus kepada Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) yang memiliki potensi besar dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Gustam ismail saat Rapat Badan Anggaran bersama TAPD dan OPD mengatakan, pentingnya pengembangan PAD di Gorontalo Utara, mengingat daeeah kekurangan anggaran.
“Saya kira sebelum kita mengakhiri masa jabatan di tahun ini, kita ingin TAPD bisa memaksimalkan Pemasukan PAD bagi OPD yang memiliki potensi,” kata Gustam Ismail, Minggu (11/8/2024).
Anggota DPRD Dua Periode dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini juga menambahkan, dengan perhatian yang tepat terhadap OPD penghasil PAD, optimisme terhadap penanganan kendala keuangan daerah akan semakin meningkat.
“Saya berharap, langkah ini dapat membawa perubahan signifikan bagi Gorontalo Utara di pemerintahan yang akan datang pada tahun 2025,” pungkasnya.